First time cobain Miracle Clinic Treatment : Renew white facial

9 Agu 2017


Kemarin aku pertama kalinya cobain Treatment di Miracle Clinic. Aku sendiri udah sering denger tentang Miracle Clinic dari orang-orang terdekat, termasuk om suami aku yang sukses mengakhiri perjuangan jerawat menahunnya disana. 

Sampai akhirnya aku dapet kesempatan cobain facial renew white di Miracle Clinic Kemang. Sebelum hari H melakukan treatment, aku disarankan untuk bikin appointment dulu. Appointment ini penting supaya kita ga nunggu lama dan tetap nyaman selama pengerjaan karena ga diburu-buru waktu. At least kita menyediakan waktu kosong kita juga supaya treatmentnya bisa maksimal dan lebih relax. 


Aku sempet masukin ke Instagram Stories aku (@iva_asih) ketika proses pengerjaan facialnya sampe hasil akhir treatmentnya.



Surprisingly temen-temen di instagram aku pada ngeDM dan antusias tentang treatment ini. Jadi supaya penasarannya segera terjawabkan, aku coba tulis dan rangkum semuanya disini ya. Kilat langsung setelah treatment supaya ga lupa :P haha

Apa itu Renew White Facial?

Beberapa kali aku ngeluhin wajah aku yang kering, ngelupas dan kelihatannya kusam (seperti keluhanku di ig stories). Skincare dan masker memang ngebantu, tapi butuh waktu banget. Beda halnya dengan treatment yang memang spesifik dan dibantu tenaga profesional. Renew white sendiri merupakan treatment facial dari Miracle yang khusus memaksimalkan benefit dari Vitamin C untuk mencerahkan dan melembabkan kulit. Vitamin C mengandung banyak antioksidan yang bisa melawan radikal bebas dan meningkatkan kolagen di dalam kulit kita. Hasilnya ya tentu bisa bikin glowing hihi (obsesi sebening kulit artis-artis korea) lol


Nah sebelum aku cerita prosedur facialnya seperti apa.. kenalin dulu mba Tari, terapis aku di Miracle Clinic kemarin. Mba Tari ini sudah jadi terapis sejak Miracle baru buka, yaitu 2006 lalu dan total 11 tahun bekerja disini. Aku ngerasa orang-orang di Miracle ini super baik, dari mas satpam, mba resepsionis sampe terapisnya. Kerasa kan kalau ketemu orang yang kerjanya dari hati? ga fake dan baiknya ga kemanisan haha. Mba Tari ini salah satunya... bener-bener sabar dan mau jelasin segala pertanyaan aku. Bahkan kalau aku agak nyeri pas diekstrak komedonya aja dia yang minta maaf haha semoga Mba Tari sehat terus dan banyak rejekinya yaa :) 


Setelah aku dateng dan menunggu kamar dipersiapkan. Aku diminta untuk ganti kemben  dan penutup kepala disposable untuk alasan kehigienisan. Btw ini aku sekamar berdua sama Mba Dine Aisah (foto-foto kece ini juga diambil sama Mba Dine, hihi maaci mbaa Dineee). Jadi kalau kamu mau treatment sama mamah atau sama pasangan, bisa banget disini. Ruangan yang sendirinya pun ada. 


Step facial renew white : 

1. Cleansing and Massage 
Sebelum seluruh proses dimulai, wajah aku dibersihkan terlebih dahulu dan dimassage dengan menggunakan oil yang sangat relaxing. Setelah di massage, kemudian seluruh wajah dibersihkan lagi dengan menggunakan sponge basah

2. Double Peeling
Tahapan ini merupakan prosedur chemical peeling. Chemical peeling di Miracle ini tingkat keasamannya rendah, jadi reaksi iritasinya pun bisa diminimalisir. Chemical peeling yang pertama terasa agak cekit-cekit tapi yang lapisan kedua rasanya lebih lagi haha herannya cuma pas diaplikasikan aja efek tinglingnya. Sesudahnya hilang. Aku sendiri ngerasa bagian wajah aku yang agak sensitif dan bermasalah aja yang berasa lumayan tingling, sisanya ga terlalu berasa. Chemical peeling ini didiamkan beberapa menit, kemudian dimassage ke seluruh wajah untuk mengangkat sel kulit mati dan penyerapan bahan aktif dari peeling tersebut. 

3.  Steam and extraction 
Setelah dibersihkan dari chemical peeling, wajah aku mulai di steam menggunakan uap panas untuk membuka pori-pori. Kurang lebih proses ini berlangsung beberapa menit dan sesudahnya komedo di seluruh wajah diekstrak sampe tak bersisa. 

Miracle menggunakan jarum dan alat-alat yang steril untuk proses ini. Kita juga dikasih liat terlebih dahulu oleh mbaknya kalau semua jenis stainless masih disegel. Aku suka kehigienisan dari Miracle, karena menurut aku kalau sharing alat pengangkat komedo yang besi aja sangat berpotensi untuk penularan penyakit kalau terjadi pelukaan (darah).

4. HF 
Setelah semua selesai, lanjut ke HF untuk membuat kulit lebih calming dan tidak terjadi reaksi iritasi. Rasanya agak nyeri cekit-cekit terutama pada bagian pori-pori yang terbuka

5. MASK
Part terbaik! setelah semua selesai, wajah aku dikasih masker peel off putih yang ada minty sensastionnya. Rasa sakit yang dirasa tadi terbayar dengan masker ini, calming and soothing banget. Ati-ati ketiduran ya :P 

 


Ini wajah aku selesai treatment, masih agak sedikit bertekstur yaa setelah diekstrak haha tapi glowingnya bikin bahagia :') Overall, treatment ini super worthed untuk dicoba.  Aku ngerasa puas dengan service dan seluruh rangkaian perawatannya. Bener-bener detail, bersih dan tempatnya pun nyaman. Oh iya, untuk treatment ini harganya IDR 675.000 

for further information, boleh langsung cek ke websitenya






Posting Komentar