Sebelum postingan ini, aku sempet curhat tentang masalah kulit dan rambut aku disini . Nah di post kali ini aku mau update kondisi kulit aku setelah kurang lebih satu bulan penggunaan produk Erha Over The Counter (OTC) yang bisa dibeli di gerai-gerai Erha Apothecary seluruh Indonesia. Jadi sebelumnya aku mendapatkan 5 produk dari Erha yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan kulitku yang reviewnya juga aku sudah bahas di post ini. Oh iya aku juga buat video di bawah untuk ngejelasin gimana aku pake produk-produk dari Erha untuk perawatan kulit dan rambut harianku :D
Dari foto ini kelihatan banget bahwa tekstur wajah aku super kering dan gak smooth. Beberapa area wajah seperti cuping hidung mengelupas dan membuat area tersebut jadi perih ketika aku membersihkan wajah dengan sedikit gerakan menggosok. Di sini juga aku punya keluhan kantung mata, kantung mata aku sempat semakin parah pas lebaran kemarin karena selama puasa aku tidur berantakan banget. Sempet shock pas ngaca di h+3 lebaran mata aku sembab dan garis-garis kerutan kantung mata semakin jelas. Sayangnya aku gak sempet fotoin karena jujur liat muka sendiri kesel banget haha kesel kok ga bisa jaga pola tidur :'(
dari masalah tersebut aku mendapatkan 3 buah produk untuk wajah. Yang pertama adalah ERHA 21 Essential Moisturizer untuk menghidrasi Kulit wajah, under eye suppressor untuk perawatan undereye dan facial wash yang dikhususkan untuk kulit kering. Dan dibawah ini adalah foto selama sebulan penggunaan 3 produk tersebut pada wajah aku. Oh iya seluruh produk Erha ini bisa didapetin di Erha Clinic, Apothecary dan juga sociolla.com ya :D
AFTER 1 MONTH |
Sengaja ga aku bikin before after di kolase supaya bisa keliatan lebih aktual di screen hehe mohon maaf juga jika penchayaannya agak berbeda ya karena susah banget dapetin warna yang sama di waktu berbeda.
puas gak dengan hasil penggunaan rangkaian ERHA? YES!
BEFORE |
AFTER 1 MONTH |
bisa dilihat dari hasilnya. Keseluruhan tekstur kulit aku mengalami perubahan yang cukup signifikan, bahkan ibu aku sempet bilang kalau wajah aku berprogress positif. Tekstur kulit aku kerasa lebih kenyal dan moist. Disini aku "ngeh" bahwa wajah aku mulai membaik dari dehidrasi. Untuk area cuping hidung, aku memang butuh re-apply moisturizernya untuk mendapatkan kelembaban yang extra karena memang sudah cukup parah keringnya bahkan sampai mengelupas.
Lalu bagaimana dengan undereye aku?
AFTER 1 MONTH |
Sekilas memang belum terlalu kelihatan perbedaannya. Tapi pas aku kemarin panik mata aku sembab gara-gara kurang tidur. Serum mata ini ngebantu banget menghidrasi undereye aku dan membuat mata aku jadi berkurang puffynya. Sejauh yang aku rasakan under eye supressor dari ERHA21 membantu banget menghidrasi bagian bawah mata aku, karena bagian tersebut ga bisa dilembabkan hanya dengan moisturizer kulit karena kulit bawah mata kita sangat tipis jadi penting banget punya produk untuk area bawah mata. Seluruh produk perawatan wajah yang aku dapatkan juga ga memiliki warna atau bau dan sejauh ini sangat aman digunakan di wajah aku serta tidak menimbulkan reaksi breakout.
Keseluruhan progress yang aku tulis disini mungkin hanya sepersekian dari beberapa progress yang mungkin akan lebih terlihat di atas 1 bulan nanti. Karena aku percaya bahwa merawat kulit butuh komitmen, gak bisa instant untuk dapetin hasil yang maksimal :D
Untuk rambut sendiri, shampoo yang aku dapetin dari ERHAIR adalah hair grow shampoo. Shampoo ini bener bener ngebersihin kulit kepala secara bersih. Kok tau? iya karena biasanya kulit kepala aku super oily dalam jangka waktu sehari setelah keramas (kadang setengah hari). Sekarang 1-2 hari masih normal dan aku bisa ga terlalu sering keramas karena keramas yang terlalu sering bikin rambut aku rontok. Shampoo ini memang terasa agak sedikit kering karena tidak ada kandungan SLS tapi bisa diakali dengan penggunaan conditioner pada bagian batang rambut.
Biasanya setelah keramas, aku pake Hairgrow Serum. Serum ini teksturnya cair seperti air dan mudah sekali menyerap ke kulit kepala. Ga meninggalkan rasa lengket bahkan kerasa seger pas diaplikasiin. Untuk progress pertumbuhan rambut, sepertinya agak terlalu cepat disimpulkan dalam sebulan. Tapi sejauh ini rambut rontok aku mulai sedikit demi sedikit berkurang.
Nah di post sebelumnya, aku juga cerita mengenai freckless bawaan lahir aku. Freckless yang dibawa sejak lahir memang gak akan bisa dihilangkan kecuali melalui treatment medis dari dokter. Tapi sunscreen juga memiliki peran penting agar freckless ini ga semakin meluas. Soalnya aku sendiri sadar kalau lupa pake sunscreen pasti banget frecklessnya semakin banyak.
Ngomongin soal sunscreen, aku juga punya sunscreen favorit aku dari Erha21 dan bakal aku review sekalian disini :D
ERHA 21 PERFECT SHIELD HELIOS
TOTAL SKIN PROTECTOR with ANTIOXIDANT COMPLEX
SPF 50 PA++
for Daily Use
Harga : IDR 102.500 /30 gr
Beli di : ERHA Apothecary, ERHA Clinic, & Sociolla
Helios Perfect Shield ini hadir di dalam packaging tube ramping bernuansa putih, kuning dan abu-abu. Aku suka banget dengan designnya yang simple dan friendly untuk dibawa travelling.
Yang paling aku suka dari packagingnya adalah sudut mulut tubenya yang memudahkan kita mengaplikasikan produk tanpa kebanyakan. Karena membuat produk yang keluar jadi lebih terkontrol.
claim and information :
Helios Daily-Use memberikan perlindungan dari penuaan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari. Dengan Broad spectrum sunscreen untuk membantu melindungi kulit dari sunburn dan memperlambat tanda-tanda penuaan kulit akibat efek buruk sinar matahari. dilengkapi dengan antioksidan dan ekstrak tumbuhan untuk memberikan rasa nyaman pada kulit yang terpapar sinar matahari. Diformulasikan dengan formula yang rigan dengan kesan natural dan nyaman digunakan setiap hari.
Helios Daily Use SPF50/PA++ memiliki 7 in 1 benefits sebagai berikut (kutipan dari https://erha.co.id/over/product/001) :
- Double protection sunscreen with SPF50/PA++, secara sempurna melindungi kulit dari efek buruk sinar UV seperti sunburn dan photoaging (vlek / bintik hitam).
- Mengandung Sebum Absorber sehingga tidak terasa berminyak.
- Ringan dipakai setiap hari untuk perlindungan kulit.
- Double Antioxidant (Coenzyme Q10 dan Vitamin E), efektif melindungi kulit dari kerusakan sel akibat proses oksidatif yang disebabkan oleh sinar UV serta memperlambat tanda-tanda penuaan kulit yang disebabkan oleh sinar UV.
- DNA Protector Agent (Phytoplacenta Extract), yang berfungsi sebagai photoprotective sehingga dapat melindungi kerusakan DNA, serta meningkatkan perbaikan DNA pada sel yang mengalami apatosis atau sel
- Membantu mencerahkan serta mengurangi pigmentasi pada kulit.
- Mengurangi serta membantu meredakan kemerahan pada kulit yang mengalami iritasi akibat paparan sinar UV.
Cara penggunaan :
Gunakan ke seluruh kulit atau wajah atau tubuh 15 menit sebelum keluar rumah. Ulangi pemakaian jika berkeringat.
REVIEW
Seperti nama dari Helios shield protection. Produk ini merupakan produk sunscreen yang digunakan sehari-hari untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Keunggulan dari sunscreen Helios ini adalah produk ini merupakan broad spectrum sunscreen yaitu sunscreen yang bisa melindungi kita dari paparan UV-A dan UV-B. Untuk SPF 50nya sendiri, menurut aku sudah cukup banget digunakan untuk daily protection. Jadi menurut aku produk sunscreen ini sudah cukup lengkap.
Karena sunscreen merupakan produk pelindung matahari yang membentuk lapisan di permukaan kulit, maka kita butuh waktu 10-15 menit sampai sunscreen ini menyerap. Sunscreen Helios ini merupakan cream putih yang ketika dibaurkan akan sedikit memberikan white cast, tapi setelah menyerap sempurna akan hilang dan membaur dengan kulit kita.
Tekstur dari Helios adalah cream yang ketika dibaurkan terasa sangat melembabkan, lightweight, tidak memiliki scent dan tidak meninggalkan rasa lengket. Buat kulit aku yang cenderung kering, sunscreen ini bisa banget aku pake saat buru-buru dan merangkap jadi moisturizer juga haha *efektivitas waktu ya bok*. Saat dilayer dengan foundation di atasnya juga ga merubah tekstur foundation aku. Di saat berpergian (no makeup), karena produk ini tidak lengket di kulit..bisa juga di re-apply setelah berwudhu atau berkeringat untuk memberikan proteksi yang maksimal.
Salah satu bukti kalau helios sunscreen ini mudah banget diajak travelling, aku sempet bikin tutorial pas lagi travelling sambil pake produk ini. Overall, aku suka banget sama sunscreen ini, bahkan aku juga suka masukin ke dalam tas supaya ga lupa pake pas keluar rumah :)
instagram : @erha.dermatology
Semoga bermanfaat,
xoxo
Iva Asih
Posting Komentar