FORMULA TERBARU LANCOME GENIFIQUE MICROBIOME

29 Okt 2019

Sekitar bulan september lalu, aku sempat membuat review Lancome Genifique di blog ini. Nah hari ini aku mau review kembali Lancome Genifique dengan formula barunya yaitu Lancome Genifique Microbiome.

Sebelum masuk ke reviewnya, aku mau bahas sedikit mengenai Skin Microbiome. Skin Microbiome adalah kumpulan mikroorganisme yang ada di lapisan terluar kulit. Skin Microbiome ini terdiri dari bakteri baik dan memiliki fungsi untuk membantu menjaga keseimbangan dan melindungi kulit. Walaupun gak keliatan tapi skin microbiome punya peran yang besar juga ke tubuh kita. Seiring dengan bertambahnya usia, skin microbiome semakin berkurang. Faktor yang menyebabkan skin microbiome berkurang adalah faktor lingkungan, polusi, hormon dan sinar matahari. 




Berangkat dari konsep ini, Lancome mengeluarkan formulasi genifique serum terbarunya yang mengandung 7 pre dan fraksi probiotik yang dapat menjaga keseimbangan dari microbiome.  Ada beberapa klaim dari Lancome Genifique Microbiome ini yaitu :
- Mencegah penuaan
- Menjaga kesehatan kulit akibat stres
- Melindungi kulit dari paparan sinar matahari
- Meregenerasi kulit yang kotor akibat polusi
- Melindungi dan menyeimbangkan hormonal kulit
- Menghidrasi kulit yang kering

supaya ga kelamaan mari kita masuk ke reviewnya yuk!

PACKAGING


dari packaging hampir tidak ada perubahan dari packaging sebelumnya. Masih dengan nuansa botol kaca hitam dan silver berikut aplikator dropper (pipet). Poin plusnya packaging ini adalah warna botolnya yang gelap sehingga tidak langsung terpapar cahaya dan bisa membuat produknya lebih "terjaga" di dalam. Oh iya untuk masa PAOnya adalah 12 bulan setelah packaging dibuka yaa!




INGREDIENTS

AQUA / WATER ●BIFIDA FERMENT LYSATE ●GLYCERIN ●ALCOHOL DENAT. ●DIMETHICONE ●HYDROXYETHYLPIPERAZINE ETHANE SULFONIC ACID ●ASCORBYL GLUCOSIDE ●LACTOBACILLUS ●TOCOPHEROL ●SODIUM HYALURONATE ●SODIUM HYDROXIDE ●SODIUM BENZOATE ●PHENOXYETHANOL ●ADENOSINE ●FAEX EXTRACT / YEAST EXTRACT ●PEG-20 METHYL GLUCOSE SESQUISTEARATE ●PEG-60 HYDROGENATED CASTOR OIL ●POLYMNIA SONCHIFOLIA ROOT JUICE ●MALTODEXTRIN ●SALICYLOYL PHYTOSPHINGOSINE ●AMMONIUM POLYACRYLOYLDIMETHYL TAURATE ●LIMONENE ●MANNOSE ●XANTHAN GUM ●PENTYLENE GLYCOL ●PROPYLENE GLYCOL ●CAPRYLYL GLYCOL ●ALPHA-GLUCAN OLIGOSACCHARIDE ●SORBITOL ●DISODIUM EDTA ●ROSA GALLICA FLOWER EXTRACT ●OCTYLDODECANOL ●CITRONELLOL ●PARFUM / FRAGRANCE 



FORMULA




Sekilas teksturnya mirip banget dengan lancome genifique sebelumnya, tapi pas diamati dengan seksama. Tektsur genifique microbiome ini lebih cair dari yang sebelumnya. Keliatan pas di teteskan ke tangan langsung melt. Sekilas mungkin terlihat lebih lightweight, tapi ketika diaplikasikan justru terasa lebih hydrating dan sedikit tacky di awal pemakaian. Tapi aku suka karena kulit aku cenderung dehidrasi dan dry, feel produk yang tacky ini lebih terasa lebih mengunci moisture di kulit aku.


Kalau temen-temen ada yang menghindari produk dengan kandungan dimethicone, sayangnya Lancome genifique microbiome ini masih mengandung dimethicone. Tapi untuk yang microbiome ini tidak terasa terlalu "silicone" ketika diaplikasikan. Untuk lancome yang sebelumnya aku bisa langsung ngerasain efek smooth setelah diaplikasikan (yang mungkin efek dari dimethicone), kalau yang ini aku lebih dominan ngerasain hydrating effectnya.  

Nah setelah 2 minggu lebih pemakaian aku mau simpulin yang aku rasakan ketika menggunakan Genifique Microbiome ini. 



disclaimer : kondisi kulit di kiri dan di kanan ini diambil dalam jangka waktu 2 minggu pemakaian. Di foto kanan memang sedang banyak jerawat bermunculan karena PMS dan pola tidur aku yang lagi kurang teratur. 

Jika dibandingkan dengan formula sebelumnya, jujur aku lebih suka formula yang saat ini. Efeknya ke kulit kering aku jauh lebih intense untuk permasalahan tekstur. Setelah penggunaan kurang lebih 2 minggu, tekstur kulit aku yang sebelumnya kelihatan dehidrasi menjadi lebih radiant dan moist. 

Memang tekstur serum lancome genifique microbiome ini agak sedikit lengket dibandingkan sebelumnya, jadi aku selalu gunakan di malam hari dan memberikan layer yang lebih lightweight untuk step moisturizernya. Paginya ketika bangun kulit aku kerasa lebih glowing dan plump! seneng banget bisa ala ala i woke up like this cem pake filter paris hahaha~

Satu lagi yang aku perhatiin adalah selama penggunaan 2 minggu ini, rona wajah lebih kelihatan sehat dan kulit ga keliatan "lelah". Dipakein foundation dan complexion pun makin nurut, baru baru ini aku juga sadar kalau wajah aku udah lumayan jinak dari dry patches. Yang biasanya area hidung pasti patchy dan cracked kalau dipakein complexion agak high cover, ini masih hamdallah cakep :') 

untuk efek menyamarkan noda kehitaman aku masih harus cek lebih lama lagi karena memang tipe kulit aku yang agak bandel kalau ada bekas jerawat. Kadang hilangnya bisa berbulan-bulan tergantung level kedalamannya. 

Overall, aku cukup happy dengan formula baru Lancome Genifique karena efeknya pun sesuai dengan kebutuhan kulit aku. Harganya memang cukup pricey, tapi untuk investasi kulit yang HQQ sih ini sangat worth the price!

1 komentar

  1. Waaahh harus nabung nih buat beli produk lancome heheh... Jadi daftar skincare yang otw di pinang hehehe maaksi kk cantik review nya sangat bermanfaat banget....

    BalasHapus